Ketika indra keenam disalahgunakan oleh seorang paranormal, seiring berjalannya waktu dua hal terjadi:
Mereka kehilangan kemampuan mereka. Hal ini biasanya terjadi selama periode 30 tahun.
Mereka menjadi target bagi penyihir-penyihir dengan kekuatan spiritual yang lebih tinggi. Ahli-ahli sihir awalnya memberikan beberapa informasi asli, cukup untuk mendapatkan keyakinan orang tersebut. Namun, mereka kemudian menyesatkan mereka dan orang-orang yang mereka bimbing. Dalam kasus tersebut, kemampuan paranormal mereka berlangsung lebih lama dan mungkin bahkan kelihatannya telah meningkat dengan stabil. Tapi kemampuan paranormal ini tidak berdasarkan kemampuan orang tersebut tetapi karena penyihir yang membimbing paranormal tersebut.Dalam kasus tersebut, karunia langka indra keenam (intuisi) yang tersedia untuk orang itu yang seharusnya dapat dimanfaatkan untuk merealisasikan Tuhan terbuang pada hal-hal kecil.